Rabu, 11 Juli 2012

PERANAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENERIMAAN KAS TERHADAP INTERNAL CONTROL DI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURABAYA



Share



BAB I
PENDAHULUAN

A.           Konteks Penelitian


       Perkembangan teknologi informasi saat ini yang sedemikian cepatnya telah membawa pengaruh yang signifikan terhadap segala aspek kehidupan dan lingkungan. Semua orang dituntut untuk bisa mendapatkan informasi lebih cepat terutama dalam dunia usaha. Informasi merupakan hal yang sangat penting bagi perusahaan, karena dengan adanya informasi yang lengkap dan cepat, maka akan mengarahkan dan memperlancar jalannya kegiatan operasional perusahaan tersebut.

     Begitu pula dengan lingkungan pendidikan saat ini, era teknologi informasi menuntut manajemen lembaga perguruan tinggi untuk berperan lebih aktif dalam menyikapi keadaan tersebut. Teknologi Informasi dapat membantu manajemen untuk mengkoordinasikan, dan mengendalikan kegiatan operasional serta sebagai bahan pertimbangan untuk mengambil keputusan yang tepat. Dengan teknologi informasi yang ideal tentu saja dapat mendukung lembaga Perguruan Tinggi untuk terus meningkatkan kualitasnya dalam segi pengelolaan.


      Penerapan sistem informasi merupakan suatu kebutuhan penting bagi  lembaga untuk mengelola aktifitas ekonominya. Semua aktivitas ekonomi yang dilakukan oleh  lembaga dapat diproses dalam suatu sistem yang disebut sistem informasi akuntansi. Sistem Informasi Akuntansi ini dirancang sedemikian rupa, sehingga dapat memenuhi fungsinya yaitu menghasilkan informasi akuntansi yang tepat waktu, relevan dan dapat dipercaya.

        Mengingat pentingnya penerapan Sistem Informasi Akuntansi dalam suatu lembaga, maka setiap lembaga dituntut untuk menerapkan Sistem Informasi Akuntansi yang sesuai dengan kondisi masing-masing. Salah satu sistem yang digunakan oleh lembaga perguruan tinggi adalah Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan kas. Masalah kas merupakan suatu hal yang memerlukan penanganan khusus, terutama dalam administrasinya, baik untuk perusahaan dan organisasi. Sebab pada prinsipnya kas merupakan aktiva lancar yang mempunyai sifat paling likuid dan mudah dipindah tangankan (Haryono Yusuf, 2001: 1). Oleh karena itu, perlu monitoring yang sangat ketat dalam mengontrol akun kas pada suatu lembaga Perguruan Tinggi.

        Untuk memonitoring segala pengelolaan keuangan terutama dalam penerimaan kas, harus didukung dengan Sistem Informasi Akuntansi penerimaan kas yang sesuai, karena apabila suatu lembaga memiliki Sistem Informasi Akuntansi yang ideal, maka akan lebih cepat dan relevan informasi yang akan didapatkan, dan kemungkinan adanya ketidak-efisienan waktu serta keamanan dalam kegiatan pengelolaan kas dapat dihindarkan. Dari segi keakuratan pengamanan, Sistem Informasi Akuntansi yang ideal dapat memberikan perlindungan terhadap kekayaan lembaga sehingga pertanggungjawaban terhadap penggunaan kekayaan lembaga dapat dilaksanakan dengan baik.

    Universitas Muhammadiyah Surabaya adalah lembaga pelaksana akademik yang mengembangkan pendidikan, penelitian dan pengabdian / pelayanan masyarakat dan pembinaan. Civitas akademik. Universitas Muhammadiyah Surabaya merupakan sebuah instansi pendidikan yang menghasilkan jasa pendidikan.

        Penerimaan kas di Universitas Muhammadiyah Surabaya yang bersifat rutin berasal dari pembayaran SPP mahasiswa program pendidikan Diploma III, Reguler S1, Ekstensi S1, dan Reguler S2. Sedangkan penerimaan kas yang bersifat tidak rutin berasal dari sumbangan pribadi dan sumbangan perusahaaan/instansi. Sistem Informasi Akuntansi penerimaan kas di Universitas Muhammadiyah Surabaya beberapa kali mengalami perubahan, dan sampai sekarang masih banyak mahasiswa yang belum terpuaskan dengan sistem pembayaran yang ada. Atas dasar kondisi tersebut maka peneliti merasa tertarik untuk melakukan penelitian mengenai Sistem Informasi Akuntansi penerimaan kas terutama peranannya terhadap pengendalian intern di Universitas Muhammadiyah Surabaya.

         Dengan landasan pemikiran pada konteks penelitian di atas, maka penulis memilih judul: “Peranan Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan Kas Terhadap Internal Control di Universitas Muhammadiyah Surabaya

B.            Fokus Penelitian
        Berdasarkan latar belakang diatas, dapat ditentukan rumusan masalah sebagai berikut : Bagaimanakah peranan sistem informasi akuntansi penerimaan kas terhadap Internal Control  di Universitas Muhammadiyah Surabaya.
          Sub Fokus Penelitian :
   a)  Bagaimanakah Sistem informasi Akuntansi penerimaan kas di Universitas  Muhammadiyah Surabaya?
    b)   Bagaimanakah standar operasional penerimaan kas yang ada di Universitas Muhammadiyah Surabaya?
       c)     Bagaimanakah pengendalian intern (Internal Control)  yang terkait dengan sistem informasi akuntansi di Universitas Muhammadiyah Surabaya? 

C.           Tujuan Penelitian
         Berdasarkan rumusan masalah diatas, dapat ditentukan tujuan penelitian sebagai berikut  a)      Untuk mengetahui sistem informasi akuntansi penerimaan kas di Universitas   Muhammadiyah Surabaya.
       b)        Untuk Mengetahui standar operasional penerimaan kas yang ada di Universitas Muhammadiyah Surabaya.
        c)       Untuk mengetahui pengendalian intern (Internal Control) yang terkait dengan sistem informasi akuntasi penerimaan kas di Universitas Muhammadiyah Surabaya.

D.           Manfaat Penelitian
         Berdasarkan tujuan yang diungkapkan maka penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat kepada berbagai pihak 
         1.  Bagi Universitas.
   Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan pemikiran kepada manajemen Universitas dan sebagai bahan evaluasi atas sistem informasi akuntansi yang telah dijalankan oleh manajemen.
2.  Bagi Fakultas.
      Untuk menambah kelengkapan referensi penelitian mahasiswa serta dapat digunakan sebagai pertimbangan bagi peneliti selanjutnya.
3.   Bagi Penulis
      Untuk membandingkan realita yang ada dengan ilmu yang telah dipelajari selama bangku kuliah  dan menguji kemampuan diri dengan ilmu yang diperoleh.


E.            Sistematika Penulisan
         Penulisan skripsi ini terbagi menjadi lima bab, dan memberikan gambaran yang terperinci mengenai isi skripsi.. Penulisan skripsi ini disusun dengan susunan sebagai berikut :

BAB I   :    PENDAHULUAN
        Dalam bab ini menguraikan mengenai latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, sistimatika skripsi.

BAB II  :    TINJAUAN PUSTAKA
    Bab ini akan membahas teori-teori yang akan digunakan untuk memecahkan permasalahan yang ada, penelitian sebelumnya, dan kerangka konseptual.

BAB III     :    METODE PENELITIAN
        Membahas tentang pendekatan penelitian, ruang lingkup penelitian, jenis dan sumber data, prosedur pengumpulan data, serta teknik analisis

BAB IV     :    HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
    Bab ini menguraikan mengenai gambaran umum Universitas Muhammadiyah Surabaya, deskripsi hasil penelitian dan pembahasan mengenai masalah-masalah yang dihadapi.

BAB V  :    KESIMPULAN DAN SARAN
       Bab ini menguraikan mengenai simpulan yang diambil berdasarkan analisis pada bab sebelumnya dan saran-saran yang dikemukakan penulis dengan harapan dapat berguna bagi kemajuan Universitas Muhammadiyah Surabaya.




0 Comments:

 

blogger templates 3 columns | Make Money Online